Jumat, 11 September 2020

Materi Pembelajaran kls IV SD, Tema 2 subtema 3 Pembelajaran 1

 Assalamu'alaikum anak - anak. Tabik pun. Semoga sehat selalu ya. Sebelum belajar jangn lupa berdoa terlebih dahulu, dhuha, murojaah dan mecatat tausiah !

B. Indonesia
Simaklah Kalimat Petunjuk Berikut ini !
Bagaimana Membuat Layang-Layang?
Bahan yang dibutuhkan:
1. Kertas koran bekas berbentuk persegi ukuran 30x30 cm
2. Bambu ukuran lebar 1 cm, panjang 80 cm.
3. Bambu ukuran lebar 1 cm, panjang 40 cm
4. Benang wol
5. Gunting
6. lem

Cara membuat:
1. Letakkan bambu secara menyilang.
2. Ikat bambu dengan menggunakan benang.
3. Ikat ke empat ujung bambu dengan benang.
4. Letakkan ikatan bamgu di atas kertas koran. Jiplak .
5. Tambahkan 2 cm untuk garis gunting.
6. Gunting kertas koran tepat di atas garis.
7. Rekatkan kertas koran smpai menutupi bambu.
8. Tambahkan ekor pada bagian bawah layang-layang dengan menggunakan guntingan kertas koran.
9. Buat lubang di tengah, yaitu dekat dengan penyilangan bambu.
10. Masukkan benang dan ikat ke titik persilangan.
11. Ikatkan ujung yang lain ke ujung bawah rangka.
Setelah kamu menyimak bacaan diatas apakah kamu sudah mengerti tentang cara pembuatan layang - layang ? Nah tujuan dari kalimat petunjuk adalah membuat pembaca mengerti tentang langkah - langkah yg harus dilakukan sehingga pembaca menjadi paham maksud dari arahan yang diberikan. Oleh karena itu kita harus teliti dalam membaca sebuah petunjuk.

IPA
Selanjutnya kita belajar tentang energi alternatif. Apa itu energi alternatif silahkan simak video penjelasan ibu guru dibawah ini !

IPS
Anak - anak, di Indonesia ada banyak lo Sumber Daya Alam yang dapat dimanfaatkan sebagai energi alternatif. Contohnya pohon jarak

Minyak Jarak Sebagai Sumber Energi Alternatif

Minyak jarak mulai dikenal sebagai sumber energi alternatif biodiesel. Biodiesel dihasilkan dari minyak yang diperoleh dari biji tanaman jarak yang banyak tumbuh di daerah tropis seperti di Indonesia. 

Minyak jarak dari biji tanaman pagar ini mempunyai potensi untuk dikembangkan sebagai tanaman penghasil minyak pengganti bahan bakar minyak bumi, karena memiliki beberapa keunggulan. Salah satu keunggulan minyak jarak adalah tanaman ini mudah dibudidayakan, sehingga dapat menjamin ketersediaan bahan mentahnya. 

Proses pengolahannya cukup sederhana sehingga mudah dilakukan oleh masyarakat umum, tidak memerlukan teknologi yang tinggi sehingga biaya investasinya terbilang murah.
Minyak jarak juga dimanfaatkan untuk minyak rambut dan minyak pijat. Kemasan minyak jarak dibuat lebih praktis sehingga memudahkan penggunanya. Minyak jarak dapat ditemui di pasar-pasar modern atau di warung. 

Bagaimana sudah paham belum pembelajaran hari ini ? Tentang kalimat petunjuk, energi alternatif dan pemanfaatan minyak jarak. Sekarang kerjakan soal berikut ini !

Latihan soal
1. Sebutkan macam-macam energi alternatif ?
2. Cara pertama membuat layang - layang yaitu ....
3. Apa fungsi minyak jarak ?

Hasilnya difoto kirim ke WA bu guru ya !

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Materi Pembelajaran Perbaikan & Pengayaan tema 4

  Perbaikan dan Pengayaan Tema 4 Kelas 4 SD   Assalamualaikum wr.wb Selasa 14 Desember 2021 Tabikpun.... Semangat pagi ananda shaleh shaleha...