Silahkan baca materi dibawah ini
IPS
Terdapat beberapa jenis sumber daya alam yang harus Anda ketahui, diantaranya:
A. Sumber Daya Alam Berdasarkan sifatnya
Berdasarkan sifatnya jenis-jenis sumber daya alam dibagi menjadi 2:
1. Sumber Daya Alam yang dapat diperbaharui Adalah Sumber daya alam yang tidak akan pernah habis seperti hewan, tumbuh-tumbuhan, udara, air, sinar matahari, dan mikroorganisme lainnya.
B. Sumber Daya Alam Berdasarkan jenisnya
Berdasarkan jenisnya sumber daya alam dibagi menjadi 2:
1. Sumber Daya Alam Hayati (Biotik) yaitu sumber daya alam yang berasal dari makhluk hidup yaitu hewan dan tumbuh-tumbuhan.
Sumber daya alam Hayati dibedakan menjadi 2, yaitu :
a. Sumber daya alam yang berasal dari hewan atau binatang seperti telur, daging, ikan, dan lain sebagainya.
b.Sumber daya alam nabati adalah SDA yang berasal dari tumbuh-tumbuhan dan merupakan produsen atau penyusun utama dari rantai makanan.
2.Sumber Daya Alam non hayati (abiotik)
Sumber daya alam ini berasal dari benda-benda mati. Seperti tanah, air, udara, sinar matahari, dan hasil tambang.
C. Sumber Daya Alam Berdasarkan Pembentukannya
Berdasarkan bentuknya, Sumber daya alam dibagi menjadi 4 jenis. Berikut adalah penjelasan mengenai sumber daya alam berdasarkan bentuknya:
1. Sumber daya alam materi
Sumber daya alam yang berupa benda mati dan bisa didapatkan secara langsung dari alam, bisa melalui beberapa proses seperti penambangan dan pengolahan. sehingga bermanfaat untuk kelangsungan hidup manusia.
2. Sumber Daya Alam Energi
Sumber daya alam yang bisa menghasilkan energi dan bisa dimanfaatkan untuk menunjang kehidupan manusia. Seperti minyak bumi, batu bara, gas bumi, air, udara dan sinar matahari
3. Sumber Daya Alam Ruang
Sumber daya alam yang berupa ruang, tempat, atau wilayah yang bisa dimanfaatkan oleh manusia untuk kelangsungan hidupn.
4. Sumber Daya Waktu
Sumber daya alam yang keberadaannya tergantung oleh waktu atau musim. Misalnya Air ketika musim kemarau keberdaannya sangat sulit ditemukan, tetapi ketika musim hujan sangat berlimpah.
SBdP
Selanjutnya kita simak penjelasan mengenai tinggi rendah nada di video berikut ya
Sudah paham kan perbedaan tinggi rendah nadanya.
Yuk kita nyanyikan bersama-sama notasi lagu menanam jagung sesuai dengan tinggi rendah nadanya!
Tulis jawabnnya saja
1. Sumber daya alam berdasarkan sifatnya yaitu ... dan ...
2. Sumberdaya alam berdasarkan jenisnya yaitu ...
3. Tuliskan 4 sumber daya alam berdasarkan bentuknya ...
4. Apa perbedaan sumberdaya alam abiotik dan biotik ?